Sabtu, 15 November 2014

Framework CodeIgniter


Framework CodeIgniter adalah sebuah aplikasi open source yang digunakan untuk membuat/membangun website dinamis dengan menggunakan PHP dengan konsep mvc(model view controller). CI pertama kali dirilis pada 28 februari 2006 dengan versi stabil terakhir yaitu 2.1.3.

Framework atau bingkai kerja dapat diartikan sebagai kumpulan dari sebuah fungsi/prosedur dan class yang telah dikemas dengan apik untuk tujuan tertentu sehingga dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan dari seorang programmer dalam membuat sebuah website dinamis tanpa harus membuat fungsi dan class dari awal.


Apa itu MVC (model view controller?


MVC adalah konsep yang digunakan untuk membuat sebuah website dimana programmer atau pengembang aplikasi berdasarkan komponen-komponennya. mvc yang terdiri dari 3 komponen yaitu: 

  • Model, pada bagian ini tugasnya adalah memanipulasi data yaitu berhubungan dengan database ( CRUD ) create read update dan delete serta menangani validasi dari controller.
  • View, pada bagian ini tugasnya menangani tampilan pada website yang berupa file template html. serta menerima dan mempresentasikan data kepada user.
  • Controller, file ini tugasnya mengatur hubungan antara model dan view.
Cara instalasi CodeIgniter cukup mudah, apabila anda ingin mencoba Framework CodeIgniter anda dapat mendownloadnya disini.

Untuk cara instalasinya cukup mudah file Codeigniter yang telah anda download di extract pada webserver anda misalkan memakai xampp, kemudian buka web browser anda kemudian ketikan localhost/nama file CodeIgniter Anda.
maka akan keluar tampilan seperti ini :








Source : http://id.wikipedia.org/wiki/CodeIgniter




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.